Anda dapat memindahkan stok dari satu gudang ke gudang lain (baik Antar Cabang atau Cabang yang sama) melalui modul Inventori > Mutasi.
- MUTASI OUT (KIRIM BARANG)
Cara mengirimkan barang ke cabang lain adalah:- Klik tombol pada bagian kanan halaman maka akan muncul tampilan dialog sbb:
Keterangan:- Pilih terlebih dahulu cabang tujuan
- Pilih barang dari daftar Inventori barang beserta jumlah stok yang tersedia. NIL artinya barang kosong.
- Isikan jumlah barang yang ingin dimutasi
- Hapus baris dengan mengklik tombol
- Klik untuk menambahkan baris baru
- Setelah selesai, tekan SIMPAN untuk penyimpanan data atau BATAL untuk membatalkan penyimpanan data.
- Data yang telah disimpan akan terlihat pada tabel mutase dengan keterangan tipe OUT seperti berikut:
- Klik tombol pada bagian kanan halaman maka akan muncul tampilan dialog sbb:
- MUTASI IN (TERIMA BARANG DARI CABANG BERBEDA)
Cara menerima barang dari cabang lain sbb:- Klik pada baris Mutasi IN untuk melakukan proses penerimaan barang
- Kalu akan muncul dialog detil barang sbb:
Keterangan:- Isikan Jumlah, Batch, Tgl Kadaluarsa dari barang yang diperoleh. (Batch & Tgl. Expired tidak wajib diisi).
- Setelah itu pilih TOLAK atau TERIMA. Data dapat diterima sebagian dan ditolak sisanya.
- Bar ini menunjukkan progress Mutasi barang
- Unutk menerima / menolak barang sekaligus dapat menggunakan check box di sebelah kiri. Caranya dengan memilih terlebih dahulu barang-barang yang ingin diterima/ditolak. Lalu isikan Jumlah masing-masing barang. Untuk penolakan tidak perlu mengisi batch & tanggal kadaluarsa.
- Pilih TOLAK SEMUA atau TERIMA SEMUA untuk melanjutkan proses mutase
- Klik TUTUP untuk keluar dari dialog ini.
- Hasil penerimaan / penolakan barang Mutasi dapat dilihat pada tabel Mutasi IN seperti berikut
- MUTASI IN (TERIMA BARANG DARI CABANG SAMA)
Prosesnya hampir sama dengan Penerimaan Barang seperti point II diatas.Langkahnya sbb:
Klik pada transaksi Mutasi yang masuk > lalu klik tombol Terima pada sudut kanan atas
Setelah itu, Anda akan masuk ke halaman Penerimaan Mutasi dan lakukan seperti poin II diatas.
Terdapat 4 jenis status Mutasi:
- MULAI artinya mutasi ini baru dibuat dan barang belum diterima satupun di cabang tujuan
- DITOLAK artinya mutasi ini ditolak sepenuhnya oleh cabang tujuan
- BELUM LENGKAP artinya mutasi ini sudah diproses sebagian namun belum lengkap (semua)
- DITOLAK SEBAGIAN artinya terdapat sebagian barang yang tidak diterima cabang tujuan dan mutasi ini sudah selesai (tidak ada barang yang belum diproses)
- LENGKAP artinya mutase ini sudah diproses seluruhnya dan diterima dengan lengkap